Kamis, 27 Juni 2013

Wifi untuk Public dan Sekolah

Leave a Comment
Program Indischool untuk Sekolah
Karena pertumbuhan internet di dunia ini semakin berkembang pesat dalam waktu yang sangat cepat pula, maka penyedia layanan broadband di Indonesia terus - menerus berinovasi baik dari segi teknologinya hingga servicenya. Salah satunya adalah PT. Telkom sebagai salah satu BUMN yang ada di Indonesia akan kembali melakukan inovasi service internet dengan menggelar jaringan berbentuk public maupun untuk sekolah - sekolah yang ada di Indonesia dengan sebutan yaitu program Indischool ( Indonesia Digital School ). Hingga saat ini, PT. Telkom telah menggelar jaringan WiFi untuk area public mencapai 40 ribu Access Point ( AP ) dengan kapasitas bandwith per hari 11,4 Tb. Sementara, untuk sekolah - sekolah yang ada di Indonesia akan direncanakan dan juga sudah ditargetkan hingga mencapai 100 ribu Access Point ( AP ) yang akan ditetapkan pada tahun 2013 ini.

Kapasitas jaringan WiFi ini memiliki kapasitas traffic durasi per session sekitar 116,47 menit per session dan juga volume per session 40,7 Mb dengan 300 ribu hit per hari. Didikung oleh backbone optik, sehingga siswa - siswi maupun para guru yang ingin mengakses dan menikmati internet dengan kecepatan hingga 2 Mbps bahkan sampai 10 Mbps. Indischool singkatan dari Indonesia Digital School yaitu akses internet via WiFi yang telah dikembangkan oleh pihak PT. Telkom Indonesia untuk sekolah - sekolah yang ada di seluruh Indonesia. Indischool merupakan trobosan baru dengan layanan WiFi yang cukup baik dan juga terbaru yang dikelola oleh PT. Telkom dalam mengembangkan layanan internet berbasis teknologi WiFi untuk komunitas di sekolah. Indischool merupakan bagian dari rencana PT. Telkom untuk memonetisasi Insido ( Indonesia Digital Society ). Dengan adanya dukungan investasi dana sekitar Rp. 1,5 triliun, PT. Telkom akan berencana membangun WiFi di 100 ribu sekolah yang akan ditargetkan selesai di tahun 2013 ini.

PT. Telkom memperkirakan biaya pembangunan WiFi untuk sekolah di Indonesia antara Rp. 10 juta - 15 juta. Direktur Enterprise dan Wholesale Telkom, Muhammad Awaluddin mengatakan, " secara nasional PT. Telkom telah membangun WiFi Indischool sebanyak 10,9% dari target 100 ribu dimana 57% diantaranya merupakan bagian dari program Indischool di wilayah Jakarta ". Sementara itu, average volume yang akan digunakan oleh pengguna Indischool sekitar 3.875 Gb/hari, naik dari 1.133 Gb di bulan sebelumnya. Seperti yang sudah dikatakan dan juga diinfokan oleh PT. Telkom rencananya akan segera meluncurkan Indonesia Cloud of Knowledge di bulan Juni. Strategi dari PT. Telkom mengembangkan program Indischool melalui 3C, yaitu Connectivity, Content, Community.
author

This post was written by:

Assalamualaikum Wr. Wb. My fullname is Adri Baraka Putra Arinda. Or you can call me Adri_Baraka for the shortest one. Adri Baraka, was born in Surabaya, at 3rd July 1996. The name “ Adri Baraka ” was taken from Arabic language, it means “ God’s Bless ”. I lived in Sidoarjo, is just until 2nd class of Senior High School. I started to learn Computer and Networking in SMKN 3 Buduran. It’s located in Sidoarjo City too. From that Institute, I’ve got so many knowledge and more information.

0 komentar:

Posting Komentar