Senin, 05 Agustus 2013

Tips Ngabuburit Seru Bareng Teman atau Keluarga

Leave a Comment
Jalan-jalan
Ajaklah teman atau keluarga kamu jalan-jalan ke tempat yang ramai, di sini kamu bisa cuci mata melihat lingkungan sekitar. Jika kamu berniat buka puasa di luar, jangan lupa untuk membawa uang dan tajil agar ketika waktu buka puasa masih dalam perjalanan, tajil bisa menjadi santapan sementara sampai ke tempat tujuan.

Melakukan Hobi
Lakukan hobi kamu sambil menunggu waktu buka puasa. Biasanya kita akan menghabiskan waktu berjam-jam jika melakukan hobi dan hal tersebut tentunya sangat efektif menunggu waktu buka puasa nanti. Selain itu, melakukan hobi saat menunggu buka buasa juga akan mengasah hobi kita menjadi lebih baik lagi.

Olahraga Ringan
Melakukan olahraga ringan seperti jalan sore bisa kalian lakukan untuk mengisi waktu buka puasa. Pilihan olahraga lain seperti basket, badminton. Intinya jangan terlalu diforsir ya guys, lakukan saja secara santai. Hasilnya, waktu akan terlewati dan badan menjadi sehat.

Browsing dan Menulis Blog
Silakan berkutat dengan gadget kalian untuk browsing dan menulis blog.  Kalian bisa browsing mencari informasi, bersosialisai, bermain games dan menulis blog. Tapi ingat ya, istirahatkan mata kalian dari layar komputer dan gadget lainnya. Jika terus manatap layar komputer, kalian akan merasa jenuh dan mata bisa rusak. So, istirahatlah sejenak untuk merefresh mata kamu.

Baca Buku
Sudah saatnya menyelesaikan bacaan buku yang sebelumnya tertunda karena sibuk. Jika kamu memang hobi membaca, silakan berkunjung ke toko buku dan belilah beberapa buku untuk mengisi waktu buka puasa. 

Gimana, sudah ada beberapa kegiatan seru untuk mengisi waktu sampai bedug Magrib kan? Puasa bukan berarti kita malas dan lemas untuk melakukan sesuatu . Ayo lakukan kegiatan seru sampai menunggu waktu buka puasa nanti. Selamat ngabuburit!
author

This post was written by:

Assalamualaikum Wr. Wb. My fullname is Adri Baraka Putra Arinda. Or you can call me Adri_Baraka for the shortest one. Adri Baraka, was born in Surabaya, at 3rd July 1996. The name “ Adri Baraka ” was taken from Arabic language, it means “ God’s Bless ”. I lived in Sidoarjo, is just until 2nd class of Senior High School. I started to learn Computer and Networking in SMKN 3 Buduran. It’s located in Sidoarjo City too. From that Institute, I’ve got so many knowledge and more information.

0 komentar:

Posting Komentar